Partai Konservatif Kanada

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Loncat ke navigasi Loncat ke pencarian

Partai Konservatif Kanada (bahasa Inggris: Conservative Party of Canada, bahasa Prancis: Parti conservateur du Canada) adalah sebuah partai politik sayap kanan di Kanada.

Partai ini dibentuk melalui penggabungan Aliansi Kanada dan Partai Konservatif Progresif Kanada pada 7 Desember 2003. Pemimpinnya saat ini adalah ahli ekonomi bernama Stephen Harper, yang menggantikan Paul Martin sebagai Perdana Menteri Kanada setelah partainya memenangi pemilu pada Januari 2006.

Partai Konservatif yang lama[sunting | sunting sumber]

Sebelum terjadi penggabungan antara Aliansi dan Konservatif Progresif pada 2003, istilah "Partai Konservatif" merujuk kepada Partai Konservatif Progresif (1867-2003). Kata "Progresif" sendiri baru ditambahkan kepada nama partai pada tahun 1942. Sebelumnya, partai ini dikenal dengan beberapa nama: Liberal-Konservatif (hingga 1873, kemudian 1922-1938), Unionis/Persatuan (1917-1920), Liberal dan Konservatif Nasional (1920-1922).

Pranala luar[sunting | sunting sumber]